Pengertian Flashdisk Beserta Fungsi, Kelebihan dan Kekurangannya – Hai Sahabat Galerinfo, kali ini kita akan membahas tentang flashdisk mulai dari pengertiannya, fungsi, kelebihan juga kekurangan flashdisk. Hampir semua dari kita pasti sudah tidak asing lagi ya dengan perangkat mungil bernama flashdisk. Perangkat kecil ini menjadi andalan dalam menyimpan data-data kita.
Pengertian Flashdisk Beserta Fungsi, Kelebihan dan Kekurangannya
Jika kita bicara tentang teknologi, maka kita tidak akan pernah kehabisan bahan obrolan sebab teknologi selalu saja mengalami perkembangan dari waktu ke waktu. Inovasi terus terjadi dalam bidang teknologi di semua segi. Perkembangan teknologi terjadi akibat pengaruh adanya hardware terbaru misalnya RAM, prosesor dan VGA Card maupun software seperti sistem operasi (OS). Salah satu hardware yang juga mengalami perubahan dari masa ke masa yaitu flashdisk yang digunakan sebagai alat penyimpanan data.
Pengertian Flashdisk
Flashdisk atau USB flash drive merupakan salah alat yang dapat dimanfaatkan untuk menyimpan data portabel yang bisa dihubungkan ke laptop atau komputer melalui port USB. Media penyimpanan ini, di masa-masa awal kehadirannya tidaklah terlalu dikenal seperti saat ini. Di awal kemunculannya, flashdisk memiliki kapasitas setengah Gb atau 512 Mb. Kapasitas tersebut bahkan lebih kecil dari kapasitas DVD-ROM atau CD saat ini yakni 700 Mb.
Sejalan dengan perkembangan waktu, flashdisk seolah menjadi sebuah benda yang wajib dimiliki. Orang mungkin saja tidak memiliki laptop atau komputer, tapi bisa jadi memiliki flashdisk untuk bisa menunjang kegiatannya misalnya dalam hal pekerjaan atau sekolah. Kapasitas flashdisk saat ini beragam, ada yang berkapasitas 2 Gb, 4 Gb, 8 Gb, 16 Gb, 32 Gb dan maksimal 128 Gb untuk saat ini.
Sebelum flashdisk umum digunakan, orang menggunakan CD-ROM atau Disket untuk menyimpan data. Tetapi, flashdisk mampu mengalahkan kedua perangkat tersebut. Kini keberadaan disket sudah mulai jarang ditemui. Flashdisk yang diproduksi oleh banyak sekali perusahaan dengan berbagai merk dianggap lebih efisien dan efektif apabila dibandingkan dengan CP atau Disket.
Ukuran flashdisk yang sederhana dan sangat kecil lebih disukai orang. Selain itu, sifatnya yang non volatile yang berarti data yang ada di dalamnya tidak hilang walaupun flashdisk tidak dialiri listrik atau dicabut. Beberapa memori internal komputer ada yang menyimpan data namun akan hilang saat komputer dimatikan. Flashdisk pun dinilai efektif dan efisien jika data-data yang disimpan akan diubah kapan pun.
Fungsi Flashdisk
USB flash drive ini memang diperuntukkan secara khusus dalam menyimpan dokumen. Hal lainnya yang bisa Sahabat Galerinfo temukan dari flashdisk yaitu menyediakan ruang bagi berbagai jenis ekstensi dokumen dan mudah melakukan perubahan dokumen kapan pun dibutuhkan. Hal tersebut merupakan faktor utama yang membuat flashdisk menjadi pilihan utama dan menggantikan popularitas CD maupun Disket.
Anda pun dapat memainkan banyak jenis dokumen audio atau video di laptop atau komputer. Ukuran yang kecil membuatnya sangat mudah dibawa ke manapun karena tidak membutuhkan banyak ruang. Sangat cocok untuk digunakan oleh semua kalangan baik pelajar, mahasiswa, pekerja maupun orang secara umum.
Flashdisk bisa pula dimanfaatkan untuk keperluan pemindahan berbagai jenis dokumen yang tujuannya untuk mem-back up dokumen dan sangat mudah sebab fungsi yang kompatibel hampir di semua perangkat. Flashdisk bisa digunakan pula untuk menyimpan lagu-lagu hingga DVD Player.
Kelebihan dan Kekurangan Flashdisk
Flashdisk dengan segala macam kemudahan dan kelebihan yang dimiliki, nyatanya mampu mengalahkan Disket dengan segala keterbatasannya. Namun, hal itu bukan berarti bahwa flashdisk tidak memiliki kekurangan. Berikut ini kelebihan dan kekurangan dari flashdisk.
Kelebihan Flashdisk
- Flashdisk memiliki daya tarik utama dari segi ukuran yang sederhana dan kecil tetapi mampu menyimpan data dengan ukuran yang cukup besar. Kapasitas sebuah flashdisk tidak memengaruhi bentuknya. Semua bentuk flashdisk hampir sama dengan kapasitas penyimpanan yang berbeda-beda.
- Flashdisk bisa dipakai sebagai media pemasangan windows yang sebelumnya harus dijadikan bootable.
- Pemakaian flashdisk sangatlah mudah sebab ridak diperlukan instalasi sebelumnya dan tidak memakan waktu lama. Anda cukup menghubungkan flashdsik ke komputer atau laptop melalui port USB dan flashdisk bisa diakses pada menu My Computer ataupun File Explorer.
- Pemakaian flashdisk dengan benar akan memperpanjang umur flashdisk dan meminimalisir kemungkinan terserang virus dar komputer atau laptop. Sebaiknya tidak mencabut flashdisk dengan paksa sebab ada kemungkinan data belum tersimpan sampai terjadi kerusakan.
- Flashdisk sudah umum digunakan oleh kalangan anak sekolah sebab harganya yang relatif terjangkau dari berbagai merk . Namun, pengawasan orang tua tentu sangat berperan penting dalam penggunaan flashdisk oleh anak-anak.
Kekurangan Flashdisk
- ukuran kecil flashdisk tidak selalu menguntungkan sebab dengan ukuran demikian ada pula kemungkinan hilang atau terjatuh tanpa disadari.
- Anda sebaiknya berhati-hati dalam menyimpan flashdisk terutama di saku baju atau celana. Kemungkinan untuk ikut tercuci dan bisa menyebabkan kerusakan fungsi flashdisk.
- Kapasitas flashdisk yang masih terbatas membuat orang masih lebih memilih memakai memori eksternal untuk menyimpan data ataupun keperluan back up berskala besar.
Sekian penjelasan materi Pengertian Flashdisk Beserta Fungsi, Kelebihan dan Kekurangannya. Jadi, Sahabat Galerinfo sudah cukup atau masih merasa bahwa penggunaan flashdisk saja kurang, nih? Semoga artikel ini bisa memberikan manfaat ya. Terima kasih.