Cara mengaktifkan Windows Defender Pada Windows

Cara mengaktifkan Windows Defender Pada Windows – Dalam kesempatan ini kita akan membahas mengenai Cara Mengaktifkan Windows Defender. Yang mana dalam pembahasan kali ini menjelaskan pengertian windows defender serta cara mangaktifkannya dengan secara singkat dan jelas. Untuk lebih jelasnya simak artikel kami berikut ini.

Cara mengaktifkan Windows Defender Pada Windows

Definisi Windows Defender merupakan salah satu proteksi yang memang disediakan oleh Windows untuk melindungi computer dari serangan virus atau ancaman yang menyerang. Sistem operasi ini memang memasukan suatu software atau lainnya semacam antivirus yang otomatis tergabung pada system.

Menurut Wikipedian, windows sudah terlebih dahulu meluncurkan fitur yang serupa bernama Microsoft SpyWare yang memiliki fungsi melindungi perangkat dari pengintai (spyware) atau ancaman dari luar.

Dengan seiringnnya waktu, Windows telah menyempurnakan software itu menjadi software Windows Defender.

Fitur Dasar Windows Defender

Cara mengaktifkan Windows Defender Pada Windows

Terdapat berbagai fitur dasar yang dimiliki Windows Defender yaitu kemampuan perangkat anti pengintai atau anti spyware, menghapus perangkat ActiveX, dan fitur yang terintegrasi dengan Microsoft SpyNet yang memungkinkan melakukan pelaporan pada Microsoft.

Aplikasi ini juga dilengkapi berbagai fitur proteksi dari Virus yang dapat menyerang pada versi Windows 8 dan Windows 10. Jadi Anda tidak perlu khawatir dengan proteksi yang telah diberikan pada PC Anda.

Namun, pemakaian Windows Defender ini di kalangan pemakai sangat kurang. Sebab mereka umumnya mempercayakan keamanan Laptop atau PC mereka menggunakan beberapa aplikasi pihak antivirus pihak ketiga, semisal Kaspersky, AVG, Norton, SmadaV dan lain sebagainya.

Padahal Windows Defender telah memberikan penawaran keamanan dasar dan kemampuan yang dibilang cukup sebagai pelindung  PC Anda. Sebab itulah, pentingnya bagi Anda mengetahui cara mengaktifkan Windows Defender pada berbagai Windows yang dapat Anda lihat pada keterangan berikut ini.

Cara Mengaktifkan di Windows Vista

Windows Vista dapat dibilang adalah produk gagal system operasi yang sudah dikeluarkan oleh Windows. Sebab pada saat ini, kita sangat jarang menjumpai pengguna Windows Vista sebab performa dari Windows ini menjadikan PC berat.

Namun tetap saja kita harus menyediakan tutorial mengaktifkan Windows Defender pada Windows Vista, sebab Vista juga merupakan kesatuan dari Windows.

  • Pertama Anda klik Tombol “Windows” pada PC anda, kemudian pilih “All Programs”;
  • Selanjutnya cari “Windows Defender” dengan scroll ke bawah, atau Anda juga dapat lanngsung mengetikkan “Windows Defender” dikolom pencarian yang telah tersedia;
  • Klik untuk membuka Windows Defender;
  • Setelah aplikasi dijalankan, kemudian beralih ke menu Tools dan Settings, pilih Option;
  • Pada menu Adminstrator Option, Ceklis kotak kosong yang bertuliskan ‘Use Windows Defender’;
  • Klik Save, maka Windows Defender telah aktif untuk sistem operasi Windows Vista yang anda gunakan.

Cara Mengaktifkan di Windows 7

Pada Windows 7 mempunyai pengguna yang sangat banyak hingga saat ini. Sebab terdapat beberapa kelebihan yang ada pada Windows 7. Bahkan sampai saat ini, walau telah muncul berbagai versi Windows baru semisal Windows 8 dan Windows 10.

Adapun bagi Anda pengguna Windows 7 yang ingin mengaktifkan Windows Defender, caranya antara lain sebagai berikut:

  • Klik Tombol Windows di PC, lalu akan muncul kolom pencarian, ketikkan Windows Defender;
  • Klik Windows Defender hingga Muncul jendela yang menunjukkan aplikasi tersebut telah berjalan;
  • Setelah masuk ke jendela Windows Defender, klik Tools and Settings atau ikon berlogo gear.
  • Pilih lagi option, kemudian pilih administrator;
  • Pada menu administrator, ceklis kotak kosong ‘Use this program’, kemudian Simpan dengan klik tombol Save yang ada di bagian bawah jendela;
  • Selesai, Windows Defender telah aktif pada Windows 7 Anda.

Cara Mengaktifkan di Windows 8

Selain pada dua Windows tersebut, terdapat juga Windows 8 yang mana teramasuk kedalam update terbaru yang telah dirilis Windows setelah Windows 7. Untuk Anda pengguna Windows 8, berikut ini adalah cara untuk mengaktifkan Windows Defender dengan mengikuti langkah sebagai berikut:

  • Tekan tombol Windows ata Start di laptop atau PC anda;
  • Ketik Windows Defender di kolom pencarian yang tersedia di sana;
  • Setelah menemukan Windows Defender, Buka dan jalankan program tersebut;
  • Masuk ke jendela Windows Defender, pilihlah menu settings dan pilih uga Real-time protection yang ada di panel sebelah kiri jendela;
  • Berikan tanda centang pada kotak bertuliskan ‘Turn on real-time protection (recommended);
  • Terakhir, Simpan dengan menekan tombol Save Changes yang ada di jendela bagian bawah;
  • Selesai, Windows Defender telah aktif di Windows 8 anda.

Cara Mengaktifkan Di Windows 10

Selanjutnya cara mengaktifkan Windows Defender di Windows 10 atau yang terbaru yaitu dapat Anda ikuti langkah sebagai berikut:

  • Klik pada menu Windows, lalu pilih Control Panel;
  • Kemudian pilih opsi Update and Security (Windows Update, Recovery, backup);
  • Masuk ke Pilihan “Windows Security”, lalu “Virus & threat protection”;
  • Selanjutnya Anda Pilih “Manage settings”;
  • Silahkan geser tombol ke posisi “ON” untuk menghidupkan fitur Defender;
  • Selesai, Windows Defender telah aktif untuk Windows 10 anda.

Demikian penjelasan mengenai Cara mengaktifkan Windows Defender Pada Windows, semoga dapat bermanfaat dan menambah wawasan Anda.